Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Diskusi, Wartawan Online dan Kominfo Jember

Selasa, Februari 18, 2020 | Februari 18, 2020 WIB Last Updated 2021-11-01T11:14:44Z
Kadis Kominfo Gatot Triono memegang mic, Doc: Ilzam

JEMBER - Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) mengundang sejumlah wartawan online untuk diskusi isu-isu terbaru di Kabupaten Jember.

Kepala Dinas Kominfo, Gatot Triono mengatakan, ke depan proses kerjasama antara Kominfo dan media akan lebih selektif dengan adanya tambahan media sosial, Selasa 18 Februari 2020.

Media sosial yang dia maksud adalah masing-masing media online harus memiliki fanpage untuk facebook, instagram serta twitter.

"Masing-masing media, paling tidak ke depan bisa memiliki follower 5000," ujar mantan Camat Kaliwates ini. Selain itu, Gatot nantinya akan berupaya mengadakan pelatihan bagaimana bisa sampai target 5000 follower.

Gatot meminta, dengan banyaknya media online ini, agar ke depan tulisan yang dimuat variatif, tidak asal comot atau copy paste. Paling tidak, ditulis dari berbagai anggle.

Diskusi bersama Kominfo ini dihadiri 30an wartawan media online, sebelum diskusi baik wartawan maupun pejabat Kominfo makan bersama di ruang media. (RF).
×
Berita Terbaru Update